Hasil Korea Masters 2024: Ana/Tiwi Kunci Tiket ke Semifinal

| Jum'at, 08/11/2024 16:04 WIB
Hasil Korea Masters 2024: Ana/Tiwi Kunci Tiket ke Semifinal Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Ganda putri Indonesia). (Foto: PBSI)

RADARBANGSA.COM - Pasangan ganda putri bulu tangkis Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi berhasil melesat ke babak semifinal Korea Masters 2024. Tampil di babak perempatfinal, Jumat, 8 November 2024, Ana/Tiwi bertarung ketat menghadapi pasangan asal Taiwan, Lin Xiao Min/Wang Yu Qiao hingga tiga gim.

Ana/Tiwi sukses merebut gim pertama. Namun, mereka takluk dari Lin/Wang di gim kedua. 

Gim ketiga atau rubber game akhirnya sukses dimenangkan. Ana/Tiwi melaju ke babak empat besar dengan skor akhir 21-16, 17-21 dan 21-11.

"Kondisi shuttlecock hari ini berbeda dengan hari pertama dan kedua, terutama dengan hari pertama. Sangat signifikan rasanya karena hari ini jauh lebih kencang lajunya," kata Tiwi, dikutip dari keterangan singkat PP PBSI.

Lebih lanjut, Ana/Tiwi yang turun sebagai unggulan ketiga, mengatakan bahwa jalannya pertandingan berlangsung cukup intens, terutama pada dua gim pertama. "Kami di gim pertama sudah bermain dengan cukup baik tapi di gim kedua kami terbawa pola permainan lawan. Kami sempat memimpin tapi akhirnya ditekan terus," ungkapnya.

"Di gim ketiga, kami tidak mau mengulangi kesalahan yang sama. Dari awal kami berusaha tidak masuk ke pola mereka. Mereka maunya main dengan tempo cepat tapi kami bisa menurunkan lagi temponya. Itu kunci kemenangan di gim ketiga," tukas Ana.

Tags : Korea Masters 2024 , Ana/Tiwi , Indonesia , Ganda Putri