Kehadiran Marc Marquez di Lintasan Picu Vinales Melaju Lebih Kencang

RADARBANGSA.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales berharap Marc Marquez segera sembuh dari cederanya. Hal itu karena kehadiran pembalap Repsol Honda itu di lintasan membuat dirinya melaju lebih kencang.
Marquez harus absen musim MotoGP 2020 lalu karena menderita cedera di bahu kanannya. Ia diprediksi baru akan tampil pada balapan musim depan.
Kehebatan The Baby Alien (julukan Marquez) membuatnya jadi musuh para pembalap. Mengalahkan Marquez menjadi motivasi setiap pembalap di lintasan.
Vinales mendoakan Marquez segera pulih karena keberadaannya menambah motivasinya di lintasan. Marquez adalah pembalap yang ingin dikalahkan Vinales.
“Saya mengirimnya pesan dukungan, berharap dia cepat pulih dan bisa melihatnya bersaing di papan atas pada musim 2021. Dia adalah salah satu sosok terpenting dalam dunia balap motor dan melihat dia di lintasan balapan memotivasi Anda untuk lebih cepat," kata Vinales, dikutip dari Corsedimoto, Selasa, 26 Januari 2021.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Liga Champions: Liverpool Kandas, Empat Tim Pastikan Tempat di Perempatfinal
-
Menteri Keuangan Alokasikan Rp49,4 Triliun untuk THR ASN 2025
-
DPP Perempuan Bangsa Gelar Bakti Sosial di Yayasan Darul Al Hufadz Bogor
-
Mati Lampu 10 Kali dalam Sehari, DPRD Morowali Utara Mengadu ke Fraksi PKB DPR RI
-
Gagalkan Penyelundupan Senjata Api, Mas Abduh Apresiasi Satgas Damai Cartenz