Jelang Natal, Penyebrangan Merak-Bakauheni Ramai Terkendali
RADARBANGSA.COM - Jelang libur Natal 2024, jalur penyeberangan Merak-Bakauheni yang menghubungkan Pulau Jawa dan Sumatera, menunjukkan kondisi arus lalu lintas yang ramai namun tetap terkendali.
Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Shelvy Arifin mengatakan, berdasarkan pemantauan di terminal kapal ekspres, kendaraan di area parkir siap muat terpantau lancar tanpa antrean panjang.
Untuk itu, ia menyarankan masyarakat untuk merencanakan keberangkatan lebih awal, mengingat potensi cuaca ekstrem yang dapat berdampak pada layanan penyeberangan.
"Kami menyarankan pengguna jasa untuk tetap waspada terhadap risiko cuaca ekstrem dan merencanakan perjalanan lebih awal sebelum puncak arus," ujar Shelvy.
Shelvy menuturkan, ASDP juga telah menyiapkan langkah mitigasi untuk memastikan kelancaran operasional selama periode Natal dan Tahun Baru 2024/2025. Menurutnya, semua armada telah melalui pemeriksaan alat keselamatan sesuai dengan prosedur operasi standar (SOP) guna menjamin keselamatan dan kenyamanan pengguna jasa.
"Terkait kondisi cuaca ekstrem yang diprediksi hingga awal tahun depan, ASDP terus berkoordinasi dengan BMKG dan stakeholder lain untuk memantau cuaca secara real-time serta memberikan informasi terkini kepada masyarakat," tukasnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Liburan Akhir Tahun Hemat Budget, Ini Tipsnya!
-
Momentum BINA, Pemkot Ajak Masyarakat Belanja di Kota Tangerang Aja
-
Wamenhub Suntana Tinjau Situasi Arus Mudik Nataru di Terminal Giwangan Yogyakarta
-
Pemerintah Ajak Masyarakat Manfaatkan BUMDes
-
Sebanyak 389.675 Kendaraan Lintasi Tol Trans Sumatera Hingga H-3 Natal