Taufik Hidayat: Jadi Atlet Tak Bisa Instan, Tapi Perlu Perjuangan

| Senin, 11/11/2024 19:15 WIB
Taufik Hidayat: Jadi Atlet Tak Bisa Instan, Tapi Perlu Perjuangan Wamenpora Taufik Hidayat (foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM – Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora), Taufik Hidayat mengatakan, untuk menjadi atlet tidak bisa instan, melainkan memerlukan perjuangan.

“Karena atlet itu kan tidak bisa instan langsung ke pertandingan dewasa, memang dibutuhkan perjalanan lama,” kata Wamenpora, Taufik Hidayat di Depok, Jawa Barat, Sabtu, 9 November 2024 lalu.

Dalam perjalanan itulah diperlukan wadah bagi para atlet usia dini untuk mengembangkan kemampuan yaitu melalui ragam pertandingan yang digelar. Salah satunya seperti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Catur Junior VI 2024.

“Kejurnas ini bagus karena mereka butuh wadah, mereka butuh pertandingan. Ini dari junior, dari kelompok umur. Saya merasakan seperti mereka juga yang bertanding dari usia anak-anak,” sambungnya.

Apalagi, imbuh Taufik, jumlah peserta kejurnas ini terbilang banyak dengan total 530 atlet dari beragam kategori umum. Menurutnya, sekarang ini jarang orang yang mau menjadi atlet dan ingin semuanya berlangsung instan. Padahal menjadi atlet membutuhkan perjuangan.

“Mereka datang dari seluruh indonesia jauh-jauh ke sini sebagai atlet. Tetapi itulah perjuangan yang untuk ke depannya kalau mereka berhasil, mereka punya prestasi, nikmatnya lebih-lebih dari yang lain,” tukasnya.

Tags : Kemenpra , Kejurnas Catur

Berita Terkait