Pemerintah: Forum SDK Perkuat Integrasi dan Kualitas Data Ketenagakerjaan Nasional

| Rabu, 06/11/2024 21:00 WIB
Pemerintah: Forum SDK Perkuat Integrasi dan Kualitas Data Ketenagakerjaan Nasional Gedung Kemnaker (foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM – Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menggelar Forum Satu Data Ketenagakerjaan (SDK) Tahun 2024, di Surabaya Jawa Timur, Selasa (5/11/2024). Forum ini untuk memperkuat integrasi dan kualitas data ketenagakerjaan nasional.

“Data adalah fondasi utama dalam perumusan kebijakan yang efektif. Dengan data berkualitas, kita bisa menyusun strategi yang lebih tepat sasaran untuk menghadapi tantangan ketenagakerjaan,” kata Kepala Badan Perencanaan dan Pengembangan Ketenagakerjaan, Estiarty Haryani.

Dalam kesempatan itu juga, Estiarty mengajak seluruh elemen di pusat dan daerah untuk terus berkomitmen dan bekerja sama dalam mengelola data ketenagakerjaan secara profesional.

"Dengan komitmen dan koordinasi yang baik, diharapkan data ketenagakerjaan menjadi lebih lengkap, dan relevan," tambahnya.

Menurut Estiarty, forum tersebut merupakan titik awal perubahan dalam pengelolaan data terkait ketenagakerjaan nasional, "Mari kita bersama-sama menjadikan Forum SDK sebagai titik awal perubahan dalam pengelolaan data ketenagakerjaan Indonesia yang lebih modern, transparan, dan dapat diandalkan,” tukasnya.

Tags : Kemnaker , Data Ketenagakerjaan