Kapolri Perintahkan Jajarannya Tindak Tegas Pelaku Impor Ilegal
RADARBANGSA.COM - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memrintahkan seluruh jajarannya untuk menindak tegas pelaku impor ilegal. Hal itu disampaikannya saat memebrikan arahan kepada seluruh jajarannya pada Selasa (29/10).
"Segera berikan efek kejut dengan melakukan penegakan hukum yang besar terhadap pelaku impor ilegal," kata Sigit dilansir dari antaranews, Rabu, 30 Oktober 2024.
Ia mengungkapkan, para importir nakal menggunakan berbagai modus operandi, mulai dari memasukkan barang yang tidak dilengkapi dengan dokumen, melakukan pergeseran HS Code untuk mengurangi bea masuk dan bea keluar, penyalahgunaan fasilitas Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KITE), penyalahgunaan kemudahan pengusaha kawasan berikat, sampai dengan penyalahgunaan jalur importasi.
Kegiatan ekspor dan impor ilegal tersebut juga telah menyebabkan kebocoran keuangan negara hingga ribuan triliun. Karena itu, Kapolri meminta seluruh jajaran mulai dari tingkat Polres hingga Mabes untuk secara tegas menindak importir maupun eksportir nakal.
Lebih lanjut Kapolri mengatakan bahwa salah satu masalah yang menjadi perhatian Presiden Prabowo Subianto adalah mencegah kebocoran anggaran negara. Untuk mewujudkan itu, maka perlu dilakukan beberapa langkah, salah satunya adalah mengatasi kebocoran dalam penerimaan dan penggunaan keuangan negara.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Menpora Dito Buka Munas PB Pergatsi IV di Jakarta
-
Genjot Digitalisasi E-Ticketing, ASDP: Layanan Ferizy Tembus 2,59 Juta User
-
Desk Judi Daring Blokir Ribuan Kata Kunci Terkait Aktivitas Judi Online
-
Dukung Program MBG, Bapanas Siap Pastikan Keamanan `Pangan Segar Asal Tumbuhan`
-
Kritisi Kenaikan PPN 12 Persen, Evita Nursanty: Pikirkan Nasib UMKM!