Menhan Sjafrie Ingin Ada Reformasi Birokrasi Pertahanan
RADARBANGSA.COM - Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin menyampaikan keinginannya untuk melakukan reformasi birokrasi pertahanan. Hal tersebut diungkapkannya dalam rapat bersama Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali, KSAU Marsekal TNI M. Tony Harjono, dan pejabat utama Mabes TNI.
Sjafrie mengatakan, reformasi birokrasi pertahanan bertujuan untuk menyelaraskan kebijakan pertahanan dengan karakteristik pertahanan.
"Kita perlu membentuk suatu regulasi pertahanan agar pembinaan personel dan kebijakan pertahanan dapat sejalan dengan karakteristik pertahanan," kata Menhan dilansir dari antaranews, Selasa, 29 Oktober 2024.
Adapun pada pertemuan tersebut, selain membahas penguatan pertahanan, juga menyoroti pemeliharaan alutsista dan pembinaan personel. Menhan menerangkan, terkait pembinaan personel dan kaderisasi di lingkungan TNI perlu dilibatkan perwira-perwira muda dalam penyusunan kebijakan-kebijakan strategis sebagai anggota tim asistensi.
"Langkah itu diharapkan mempersiapkan mereka memegang jabatan penting di masa depan," tuturnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Kapolri Minta Polda Sumbar Usut Tuntas Kasus Polisi Tembak Polisi
-
Pemerintah Inggris Nyatakan Dukung Makan Bergizi Gratis untuk Anak Indonesia
-
Jadi Beban Berat Daerah, Novita Pertanyakan Kemenpar Hapus DAK Pariwisata
-
Jazilul Fawaid Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi Sulteng Cukup Pesat
-
Hasil China Masters 2024: Jonatan Christie ke Semifinal Usai Kalahkan Lei Lan Xi