Ketua DPR RI Pastikan AKD Selesai Dibahas Sebelum Kabinet Baru Diumumkan
RADARBANGSA.COM - Ketua DPR RI, Puan Maharani memastikan pembahasan pembentukan AKD (Alat Kelengkapan Dewan) di DPR RI akan diselesaikan dan ditetapkan sebelum kabinet baru pemerintahan mendatang diumumkan.
"Insya-Allah (AKD) akan diumumkan dan kami selesaikan sebelum kabinet yang akan datang diumumkan," kata Puan dilansir dari antaranews, Jumat, 4 Oktober 2024.
Ia menyampaikan, pembahasan terkait AKD DPR RI akan langsung digulirkan secepatnya setelah pihaknya menerima susunan nomenklatur kabinet pemerintahan mendatang. "Secepatnya akan kami bahas sesuai dengan mekanismenya, setelah sudah ada berita bagaimana rencana presiden terpilih ke depan terkait dengan kabinet yang akan datang," ujarnya.
Menurut dia, AKD di DPR RI sedapat mungkin akan menyesuaikan dengan pos-pos kementerian dan/atau lembaga di pemerintahan presiden terpilih periode mendatang. Dia pun memastikan anggota DPR RI periode 2024-2029 yang baru saja dilantik pada Selasa (1/10) sudah akan bekerja sekalipun AKD baru akan ditetapkan sesaat sebelum kabinet baru terbentuk pada 20 Oktober.
"Mereka harus lebih memahami seperti apa DPR, mereka juga harus saling bertemu, masih banyak lagi pertemuan terkait apa itu DPR dan sebagainya. Kemudian konsolidasi fraksi. Kami akan menetapkan dulu pimpinan fraksi," tuturnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Refleksi Natal dan Tahun Baru, Rusdi Kirana Berikan Motivasi Anak-anak Panti Asuhan
-
Timnas Indonesia Hadapi Filipina, Shin Tae-yong Janji Bakal Kerja Keras
-
Bahas Ketahanan Gempa, Delegasi World Bank dan Wamen PU Diani Bertemu
-
Garuda Siapkan 741.514 Kursi untuk Natal dan Tahun Baru
-
Komitmen Keberlanjutan Lingkungan, Pertamina Dukung Festival Ciliwung 2024