Kota Tangerang Berupaya Turunkan Stunting di Daerahnya

| Jum'at, 19/07/2024 17:02 WIB
Kota Tangerang Berupaya Turunkan Stunting di Daerahnya Kantor Pusat Pemerintahan Kota Tangerang (foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM – Pemerintah Kota Tangerang terus melakukan berbagai upaya untuk mempercepat penurunan angka stunting di daerah dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk pemerintah, swasta (alodokter) dan masyarakat.

"Gerakan ini bagian dari komitmen bersama dengan berbagai pihak, untuk memperkuat upaya penanggulangan stunting dan mewujudkan generasi emas yang bebas stunting,” kata Penjabat Wali Kota Tangerang Nurdin di Cipondoh, Tangerang, Jumat, 19 Juli 2024.

“Di mana di Kota Tangerang sudah merumuskan kebijakan terkait anak stunting atau yang gizi kurang, yang dilakukan dengan proses pemeriksaan di Puskesmas," sambungnya.

Menurut Nurdin, Kota Tangerang telah memiliki kebijakan yang jelas untuk menangani stunting. Di mana anak-anak yang teridentifikasi stunting atau gizi buruk akan dirujuk ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

“Saat ini, kami telah bekerja sama dengan lima rumah sakit dan satu rumah sakit milik kota untuk menangani anak-anak stunting. Dan nanti setelah dilakukan skrining, jika ditemukan indikasi stunting maka akan dilakukan rujukan," imbuhnya.

Adapun gerakan pelaksanaan Skrining Pemantauan Pertumbuhan dan Perkembangan Balita, ini sudah dimulai sejak 15 - 19 Juli, di lima kecamatan dengan sasaran sekitar 500 balita, yang dilakukan dengan berbagai tahapan, mulai dari penimbangan dan pengukuran tinggi badan, lingkar kepala, dan berat badan anak.

“Mari kita bersama-sama bergandengan tangan untuk mewujudkan generasi emas yang bebas stunting,” tukasnya.

Tags : Stunting , PKK Kota Tangerang