Kurangi Emisi Karbon, Pemerintah Siapkan Transportasi Ramah Lingkungan
RADARBANGSA.COM – Pemerintah komitmen untuk terus mengurangi emisi karbon di sektor transportasi. Salah satu komitemennya adalah dengan melakukaan pengembangan angkutan massal yang ramah lingkungan.
“Angkutan massal tidak hanya bermanfaat untuk mengurangi kemacetan, tetapi juga mengurangi polusi dan meningkatkan kualitas udara bersih,” ujar Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dalam rilisnya, Jumat, 4 November 2022.
Pemerintah juga tengah membangun angkutan massal Mass Rapid Transit (MRT), Light Rail Transit (LRT), Bus Rapid Transit (BRT) juga transportasi lain seperti angkutan kota atau angkot hingga lainnya.
“Bahkan kami memberikan perhatian khusus pada pengembangan BRT dengan menyiapkan skema Buy The Service (BTS), dimana pemerintah memberikan subsidi kepada operator BRT untuk menjalankan operasionalnya. Diharapkan, dengan pengembangan angkutan massal ini, meningkatkan minat masyarakat untuk beralih dari kendaraan pribadi ke angkutan massal,” tambahnya.
Selain itu, imbuh Menhub Budi, untuk mewujudkan angkutan massal perkotaan yang lebih ramah lingkungan, Kemenhub juga berupaya menyediakan pelayanan bus listrik.
“Pilot project bus listrik akan dilakukan di dua kota yaitu Surabaya dan Bandung. Insha Allah mulai tahun depan kita lakukan,” tukasnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Kapolri Minta Polda Sumbar Usut Tuntas Kasus Polisi Tembak Polisi
-
Pemerintah Inggris Nyatakan Dukung Makan Bergizi Gratis untuk Anak Indonesia
-
Jadi Beban Berat Daerah, Novita Pertanyakan Kemenpar Hapus DAK Pariwisata
-
Jazilul Fawaid Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi Sulteng Cukup Pesat
-
Hasil China Masters 2024: Jonatan Christie ke Semifinal Usai Kalahkan Lei Lan Xi