Gedung Kemensos Terbakar, Titik Api Berhasil Dipadamkan

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Gedung Kementerian Sosial (Kemensos) di Jalan Salemba Raya, Nomor 28, Kelurahan Kenari, Kecamata Senen, Jakarta Pusat, terbakar, Senin, 21 September 2020.
Berdasarkan informasi dari akun resmi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi DKI Jakarta, insiden ini terjadi sekira pukul 03.44 WIB.
Masih menurut BPBD DKI, gedung Kemensos yang terbakar berada di lantai 3. Petugas mengerahkan 10 mobil pemadam kebakaran ke lokasi.
Setelah sekitar satu setengah jam, tim pemadam kebakaran berhasil memadamkan titik api di lokasi kebakaran.
Setelah hampir satu setengah jam, sekira pukul 05.05 titik api di lantai 1 Gedung Kemensos dilaporkan sudah berhasil dipadamkan.
"Pkl. 05.05 #Kebakaran di Gedung Kemensos, Jl. Salemba Raya, No. 28, Kel. Kenari, Kec. Senen, Jakpus. Titik api berada di lantai 1 dan sudah berhasil dipadamkan. Saat ini petugas sedang melakukan penyisiran," cuit akun @BPBDJakarta.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Manchester United Lolos Dramatis ke Semifinal Liga Europa, Amorim Kenang Memori 1999
-
Kebungkaman Khofifah Terkait Kasus Kredit Fiktif Bank Jatim Dipertanyakan DPRD
-
Komisi III Minta Hakim Penerima Suap Dijatuhi Hukuman Berat
-
Ketua Komisi VIII: 100% Lebih Calon Jemaah Haji 2025 Lunas
-
KPU RI Sebut 8 Daerah Siap Gelar PSU pada 19 April 2025