Menteri Susi Pudjiastuti: Indonesia Kehilangan Tokoh Pemersatu Bangsa
JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya KH Maimoen Zubair di Mekkah, Arab Saudi, pagi tadi sekira pukul 04.17 waktu setempat.
“Innalillahi wa innailaihi rajiuun. Indonesia kehilangan tokoh besar dan pemersatu bangsa,” tulisnya melalui akun twitter @susipudjiastuti, Selasa 06 Agustus 2019.
Begitu juga dengan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, melalui akun twitternya, Ia berbelasungkawa atas meninggalnya Dewan Penasehat PBNU itu.
“Innalillahi wainnailaihi raji’un. Duka cita teramat dalam atas berpulangnya Ulama besar Indonesia, guru tercinta kita semua, KH Maimoen Zubair atau Mbah Moen di Makkah. Semoga Allah SWT tempatkan beliau di tempat terbaik di sisiNYA. Dan semoga Husnul Khotimah. Aamiin,” tulisnya.
Diberitakan sebelumnya, Mbak Moen meninggal dunia di Arab Saudi saat menjalani ibadah haji. Kabar duka ini dibenarkan oleh Ketua Rabithah Ma’hadiyah (RMI) PBNU, Abdul Ghoffar Rozin atau Gus Rozin.
انا لله وانا اليه راجعون” Nembe mawon kapundut Simbah KH. Maimoen Zubair wonten Makkah. Mugi Khusnul Khotimah.... Alfatehah,” tulis Gus Rozin.
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menginstruksikan seluruh kader PKB untuk salat gaib.
“Innalillahy wainna ilaihy rojiuun. Saya instruksikan kepada semua pengurus dan warga PKB untuk sholat ghoib dan mendoakan Almaghfurlah Mbah Kyai Maimun Zubair,” tulis Cak Imin.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Kasus Kanker Usus di Indonesia Meningkat, Pentingnya Konsumsi Sayuran
-
Menteri Agama Minta Calon Jamaah Haji Persiapkan Fisik dan Pelajari Manasik
-
Kemenkeu Rombak Struktur, Tambah Dua Direktorat Jenderal Baru
-
Tingkatkan Layanan Kesehatan, Kota Tangerang Siapkan RSUD Benda
-
Genjatan Senjata di Gaza, Komisi I: Harus Jadi Momentum Wujudkan Palestina Merdeka