Barcelona Atasi Mallorca, Kuatkan Posisi di Puncak Klasemen La Liga

RADARBANGSA.COM - Barcelona kembali meraih kemenangan di laga pekan ke-33 La Liga Spanyol, Rabu, 23 April 2025 dini hari WIB. Tampil melawan Mallorca di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Barcelona meraih kemenangan tipis 1-0.
Gol tunggal blaugrana dicetak oleh Dani Olmo menit ke-46 atau satu menit babak kedua baru berjalan. Barcelona tampak kesulitan menembus lini belakang Mallorca yang bermain disiplin.
Barcelona semakin kokoh di peringkat pertama klasemen sementara Liga Spanyol dengan 76 poin dari 33 pertandingan, unggul tujuh poin dari Real Madrid di posisi kedua.
Sementara itu, Mallorca masih menempati peringkat ketujuh klasemen sementara Liga Spanyol dengan 44 poin dari 33 pertandingan, berjarak tujuh poin dari posisi empat besar.
Anak asuh Hansi Flick belum bisa mengunci gelar juara lebih cepat karena Real Madrid masih berpotensi untuk memperkecil jarak. Barcelona harus fokus hingga laga akhir musim untuk menjaga peluang merebut gelar juara La Liga.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Kapolri Listyo Sigit Buka Jambore Karhutla di Siak, Riau
-
MotoGP 2025: Marc Marquez Sadar Adiknya jadi Rival Perebutan Gelar Juara Dunia
-
Hadapi Persaingan Dagang, Rina Sa`adah Minta KKP Dukung Pemberdayaan Nelayan Kecil
-
Catat! Ini Jenis Buah untuk Penderita Diabetes
-
Pemkot Tangerang Gelar Latihan Pelatih Cabor Dayung Tingkat Dasar