Timnas Indonesia U-17 Tak Terkalahkan di Fase Grup Piala Asia 2025

RADARBANGSA.COM - Tim nasional (Timnas) Indonesia U-17 tampil produktif dan tak terkalahkan di tiga laga fase grup C Piala Asia U-17 2025 yang diselenggarakan di Saudi Arabia. Usai memastikan lolos dari fase grup, anak asuh Nova Arianto kembali meraih kemenangan di pertandingan pamungkas melawan Afghanistan U-17.
Laga yang berlangsung di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jumat, 11 April 2025 dini hari WIB, berhasil dimenangkan tim Garuda Muda dengan skor akhir 2-0. Dua gol tersebut tercipta di waktu tambahan babak kedua yang dicetak Alfredo Hengga dan Zagaby Gholy.
Pelatih Nova Arianto melakukan tujuh pergantian pada sebelas pemain pertamanya setelah memastikan diri lolos ke perempat final dan Piala Dunia U-17. Tujuh starter baru itu adalah Dafa Zaidan, Putu Ekayana, Ida Bagus Pramana, Fandi Ahmad, Ilham Romadhona, Rafi Rasyiq dan Josh Holong.
Ketujuh pemain ini melengkapi 11 pertama yang diturunkan Nova bersama empat pemain inti yang dipertahankan, yakni kiper Dafa Al Gasemi, kapten tim Putu Panji, bek sayap Daniel Alfredo, dan gelandang Nazriel Alfaro.
Kemenangan ini mengokohkan Indonesia untuk memuncaki Grup C dengan poin sempurna, sembilan poin, dari tiga pertandingan.
Indonesia yang sebelum pertandingan ini sudah memastikan juara grup karena unggul head to head baik terhadap Yaman maupun Korea Selatan, akan berhadapan dengan runner-up Grup D, yang untuk sementara ini ditempati Tajikistan dengan tiga poin, sama dengan Oman yang menduduki urutan ketiga.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Sosialisasi 4 Pilar, Ida Fauziyah Ajak Masyarakat Berdewasa Dalam Berpolitik
-
Gelar Diskusi Bersama BIEN, Hanif: PKB Konsen Lindungi Masyarakat Terpinggirkan
-
Kemenkum Terbitkan SK PB IKA-PMII, Fathan: Langkah Awal Besarkan Organisasi
-
Garuda Indonesia Pastikan Kesiapan Armada dan Layanan Haji 2025
-
Momentum Hari Kartini, Ahmad Fauzi Sosialisasi 4 Pilar Bersama Perempuan Bangsa Pandeglang