Liga Inggris Dipastikan Kirim Lima Wakil ke Liga Champions Musim Depan

| Jum'at, 11/04/2025 08:05 WIB
Liga Inggris Dipastikan Kirim Lima Wakil ke Liga Champions Musim Depan Logo Liga Champions Eropa. (Foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM - Liga Inggris atau Premier League akan mengirimkan lima wakil ke Liga Champions musim 2025/26 setelah mengamankan satu tempat tambahan melalui jalur European Performance Spot (EPS) berdasarkan performa kolektif klub.

EPS merupakan bagian dari sistem baru yang diterapkan UEFA untuk format Liga Champions berisi 36 tim, dan diberikan kepada dua liga dengan performa terbaik secara keseluruhan dalam tiga kompetisi antarklub Eropa.

Mengutip laman Premier League, kepastian tambahan slot untuk Inggris terjadi usai kemenangan Arsenal atas Real Madrid dengan skor 3-0 pada laga leg pertama perempat final Liga Champions, Selasa (9/4) malam waktu setempat. 

Kemenangan tersebut melengkapi dominasi klub-klub Premier League di klasemen performa liga, terutama setelah klub-klub Italia mencatat hasil buruk di babak play-off dan 16 besar.

Dengan hasil ini, tim peringkat kelima klasemen akhir Premier League akan mendapatkan tiket otomatis ke Liga Champions musim depan.

Persaingan untuk finis di posisi lima besar kini semakin ketat. Chelsea dan Newcastle United saat ini sama-sama mengoleksi 53 poin di peringkat keempat dan kelima, dengan Newcastle masih menyimpan satu laga tunda. Manchester City (52 poin), Aston Villa (51), Fulham (48), dan Brighton & Hove Albion (47) juga masih memiliki peluang masuk ke lima besar. 

Satu tempat EPS lainnya kemungkinan besar akan menjadi milik La Liga Spanyol, yang masih memiliki lima wakil aktif di kompetisi Eropa seperti halnya Inggris. Namun, Italia masih memiliki peluang tipis untuk menyalip, meskipun hasil buruk mereka sejauh ini membuat kemungkinan tersebut semakin mengecil.

Pada musim lalu, dua slot EPS menjadi milik Italia dan Jerman, yang masing-masing diwakili Bologna dan Borussia Dortmund sebagai tim peringkat kelima di liga domestik mereka.

Tags : Liga Champions , Liga Inggris , Klub , EPS