Shin Tae-yong Sebut Timnas Jepang Sulit Dikalahkan, Tapi Tahu Cara Menghadapinya
RADARBANGSA.COM - Pelatih tim nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae-yong mencoba realistis saat berhadapan dengan Jepang 15 November 2024 nanti. Timnas Indonesia akan menjamu Jepang dalam matchday kelima lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Penampilan Jepang bisa saja menyulitkan tim Garuda. Hingga laga keempat, Jepang masih kokoh di puncak klasemen sementara grup C dengan tiga kali menang dan sekali seri.
Sementara, Indonesia baru mengumpukan tiga poin dari tiga kali seri dan sekali kalah. Sehingga, Rizky Ridho dkk tertahan di peringkat lima klasemen sementara.
Indonesia sendiri selama dilatih Shin Tae-yong baru sekali bertemu di penyisihan grup Piala Asia 2023 lalu. Jepang meraih kemenangan 3-1 saat itu.
"Jepang memang sulit dikalahkan, tetapi saya tahu cara menghadapi mereka sejak masa saya menjadi pemain aktif," ujar Shin Tae-yong dinukil dari media Korea Selatan, Nate, Rabu, 30 Oktober 2024.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Mahkamah Konstitusi Minta Pembentuk Undang-Undang Buat UU Ketenagakerjaan Baru
-
Daftar Lengkap Kenaikan UMP di 38 Provinsi di Indonesia
-
Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi, Shin Tae-yong: Harus Bekerja Keras!
-
Kementerian Luar Negeri Sebut 79 WNI Sudah Dievakuasi dari Lebanon
-
MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Pede Tampil di Malaysia Usai Juara di Thailand