Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Asia 2025 Usai Kunci Posisi Runner Up Terbaik
RADARBANGSA.COM - Tim nasional (Timnas) Indonesia U-17 berhasil mengunci satu tiket ke putaran final Piala Asia U-17 2025 di Arab Saudi pada 3-20 April 2025 mendatang. Hal itu dipastikan setelah anak asuh Nova Arianto masuk dalam lima negara runner up terbaik usai kualifikasi.
Pada laga terakhir kualifikasi grup G, Indonesia berhasil menahan imbang Australia dengan skor akhir 0-0, Minggu (27/10) malam WIB. Hasil tersebut menjadikan total poin yang dikumpulkan tim Garuda Muda menjadi 7 poin.
Meskipun memiliki poin sama dengan Australia, Indonesia kalah selisih gol sehingga Australia mengunci posisi juara grup G dan lolos otomatis ke putaran final Piala Asia.
Sebanyak 15 tim yang terbagi dari sepuluh juara grup dan lima runner-up terbaik babak kualifikasi, serta tuan rumah Arab Saudi akan bertanding di putaran final Piala Asia U-17 2025.
Juara grup yang lolos adalah Korea Utara, Afghanistan, Korea Selatan, Thailand, Uzbekistan, Jepang, Australia, Uni Emirat Arab, Yaman, dan Tajikistan. Adapun lima runner-up terbaik yang lolos adalah China, Vietnam, Indonesia, Oman, dan Irak.
Sementara itu, Nova Arianto bersyukur anak asuhnya berhasil lolos ke Piala Asia U-17 2025. Akan tetapi, ia menilai pertandingan tidak berjalan sesuai dengan rencananya.
"Secara permainan, saya pribadi jujur sebagai pelatih malu. Saya tidak begitu suka dengan jalannya laga (melawan Australia-red) tetapi saya bersyukur kita bisa lolos (ke Piala Asia U-17 2025-red)," ujarnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Mahkamah Konstitusi Minta Pembentuk Undang-Undang Buat UU Ketenagakerjaan Baru
-
Daftar Lengkap Kenaikan UMP di 38 Provinsi di Indonesia
-
Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi, Shin Tae-yong: Harus Bekerja Keras!
-
Kementerian Luar Negeri Sebut 79 WNI Sudah Dievakuasi dari Lebanon
-
MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Pede Tampil di Malaysia Usai Juara di Thailand