EURO 2024: Turki ke 16 Besar, Montella Buktikan Suara Pengkritik Salah

| Jum'at, 28/06/2024 20:05 WIB
EURO 2024: Turki ke 16 Besar, Montella Buktikan Suara Pengkritik Salah Timnas Turki lolos ke babak 16 besar EURO 2024. (Foto: tangkapan layar)

RADARBANGSA.COM - Tim nasional (Timnas) Turki berhasil lolos ke babak 16 besar EURO 2024. Kemenangan 2-1 atas Rep. Ceko mengantarkan mereka lolos dari penyisihan grup. 

Kelolosan Turki ke babak berikutnya juga sekaligus membungkam para pengkritik mereka. Dibawah arahan pelatih Vincenzo Montella, Turki mampu bersaing dengan Portugal, Ceko hingga Georgia.

Montella pun menunjukkan kalau kritikan terhadap penampilan anak asuhnya salah dan tidak adil. Pelatih asal Italia itu menegaskan timnya pantas lolos berkat kerja keras.

"Kami selalu fokus dan bekerja keras, kami pantas lolos," kata Montella seperti dikutip dari AFP, Jumat, 28 Juni 2024.

"Kami mendapat beberapa kritik yang tidak pantas kami terima, dan kami berhasil mengatasinya," lanjutnya.

Selanjutnya, Turki akan menghadapi tim kuda hitam Austria di Red Bull Arena, Leipzig pada Rabu (3/7) pukul 02.00 WIB untuk memperebutkan tempat di perempat final.

"Sekarang kami mempunyai tujuan baru," kata Montella.

Tags : EURO 2024 , Vincenzo Montella , Turki